Resep Cara Mudah Membuat Risole Pisang Cokelat Maknyusss



Hallo bun, seperti biasa saya mau share resep nih bun, btw sudah ada yang pernah coba kue Risole? Nah Risole yang biasa pasti rasanya renyah dan sedikit pedas kan bun? Bagaimana jika Risole di kombinasikan dengan pisang dan cokelat terus ditambah dengan sayuran? Gak kebayangkan enaknya? Nah ini dia bun resep yang ingin saya share, penasaran kan?

Risoles biasanya isinya sayuran atau daging dengan rasa asin. Tapi kali ini risoles diisi pisang cokelat yang tentu saja rasanya manis. Pasti menyenangkan berkumpul bersama menikmati hidangan ini.

Nah ini dia Resep Cara Membuat Risole Pisang Cokelat yang pastinya maknyuss

Bahan-bahan/bumbu-bumbu :


Bahan Kulit:


  • 100 gram tepung terigu
  • 1 sendok makan susu bubuk
  • 1 buah putih telur , kocok lepas
  • 1/4 sendok teh garam
  • 250 ml air


Bahan Isi:


  • 1 sendok makan margarin
  • 30 gram gula pasir
  • 1/2 sendok makan cokelat bubuk dan 2 sendok makan air, larutkan
  • 4 buah pisang kepok , potong kotak


Bahan Pelapis:


  • 80 gram putih telur , kocok lepas
  • 100 gram tepung panir halus


Cara Pengolahan :


  1. Aduk rata bahan kulit. Buat dadar diwajan datar kecil diameter 12 cm.
  2. Panaskan margarin, gula pasir, dan larutan cokelat bubuk sampai kental. Tambahkan pisang kepok. Aduk rata.
  3. Ambil selembar kulit. Beri isi. Lipat bentuk risoles.
  4. Celup putih telur. Gulingkan di tepung panir halus.
  5. Goreng dalam minyak panas sedang asal kekuningan.
  6. Untuk 10 potong
Mudah bukan? Nah itu saja untuk Resep Cara Membuat Risole Pisang Cokelat kali ini, selamat mencoba bun ^__^