10 Youtubers Indonesia Terkenal Dengan Subscibers Terbanyak!


10 Youtubers Indonesia Terkenal Dengan Subscibers Terbanyak! - Youtube lebih dari tv boom boom boom! Begitulah selogan yang sering di gunakan banyak orang untuk mendefenisikan bahwa Youtube itu lebih menarik dari pada tv.  Banyak sekali anak mudah zaman sekarang yang suka banget nonton youtube, apalagi belakang tahun ini jumlah penonton Youtube itu semangkin meningkat traficnya.

Apalagi untuk anak warnet Youtube itu adalah hal wajib ketika kamu ada di warnet langganan kamu. Karena itu memang tak bisa terpisahkan. Jika zaman old dulu Youtube mulai booming dengan adanya Shinta dan Jojo, Roman Kamarun, nah di zaman milenial ini Youtube booming dengan adanya Youtubers-youtubers kreatif dari seluruh dunia yang mempunyai berbagai macam konten.

Ada yang kontennya tentang game, tentang mainan anak, tentang lucu-lucuan, bahkan konten yang gak guna pun ada. Karena itulah Youtube dengan segala macam jenis konten yang bisa kita pilih untuk di tonton.

Banyak sekali orang yang beramai-ramai untuk menjadi seorang Youtubers karena pendapatan dari Youtube itu wow banget menurut saya. Bahkan artis yang udah gak laku pun mencari uang disana, atau artis yang masih laku pun mencari tambahan di Youtube.

Bukan berarti itu hal yang buruk, tidak, karena hal seperti itu wajar, namanya juga manusia. Manusia kan tidak pernah puas dengan apa yang didapatkannya kan?

Nah, seorang Youtubers itu identik dengan namanya subscribers. Semangkin banyak Subscribers semangkin banyak juga pendapatannya.

Setelah panjang lebar apa sih ingin saya bahas sekarang? Saya ingin membahas 10 Youtubers Indonesia Terkenal Dengan Subscribes terbanyak! Manatau Info ini bermanfaat untuk kamu.

Penasaran? Ini dia 10 Youtubers Indonesia Terkenal Dengan Subscibers Terbanyak!


1. Atta Halilintar



Siapa yang tidak kenal dengan Youtubers yang dijulukin King Of Youtubers Indonesia ini? Ya julukan itu Atta dapatkan setelah mendapat 10 juta subscribers pertamanya, dan menjadi Youtubers pertama di Asia Tenggara yang mendapatkan Subscribers 10.9 Juta pertama di kawasan Asia Tenggara.




2. Ricis Official


Jika tadi Atta Halilintar adalah King Of Youtubers Indonesia, maka Ricis Official adalah Queen Of Youtubers Indonesia karena ia wanita pertama yang mendapatkan subscribers sebanyak 10.1 juta..


3. Calon Sarjana


Calon Sarjana mempunyai subsribers 7.7 juta, Calon Sarjana merupakan Channel Youtube yang membahas tentang informasi yang menarik namun penuh Clickbait...



4. Raditya Dika



Nah ini dia Youtubers Indonesia favorit saya karena memang kontennya bagus dan gak receh kayak yang di atas, Yup Raditya Dika mempunyai 6.1 juta subs...




5. Geng Halilintar


Gen Halilintar adalah Channel Youtubenya keluarnya si King Of Youtubenya Indonesia, ya memang rata-rata mereka Youtubers semua sih... Oh iya mereka mempunyai 5.8 juta subs...



6. Indosiar



Siapa sangka kalau channel Tv pun berada di jajaran Subsribers ternbayak di Indonesia? Ya seperti saya bilang Youtube itu bisa jadi penghasilan tambahan sih, dan mereka mempunyai 5.4 juta subs...



7. The Shiny Peanut


Youtubers yang satu ini sangat menggemaskan loh, apalagi suaranya..  The Shiny Peanut telah mendapatkan 5.3 juta subs...




8. Rans Entertainment



Rans Entertainment adalah channelnya punya sih Raffi sih, mungkin dirinya termaksud dari banyaknya artis yang mencari tambahan di Youtube, ya kita anggap aja untuk saat ini dirinya itu adalah seorang Youtubers, dan sudah mempunyai 5.0 juta subs...



9. Sabyan



Sabyan adalah Youtubers yang sudah dipastikan label hallal yang harus di subsc karena ini adalah channel yang menyejukkan hati ketika mendengar suaranya bernyanyi. Sabyan sudah mempunyai 5.0 juta subs...



10. Jess No Limit



Jess no Limit adalah Youtubers gamers yang kontennya diisi dengan game Mobile analog atau Mobile Legends yang sempet booming, ya meski Mobile Legends udah gak booming lagi karena sekarang udah zamannya PUBG, dan dirinya udah mempunyai 4.8 juta subs..



Bagaimana? Adakah Youtubers favorit kamu masuk ke dalam list yang saya buat? Atau kamu ingin menambahkannya? Silahkan coret-coret di kolom komentar ya ^__^