Pengertian Backlink dan Manfaatnya Dengan Jelas dan Lengkap - Mungkin ada sebagian dari kamu yang udah lama ngeblog tapi belum mengerti dengan backlink atau manfaatnya.
Backlink adalah ketika sebuah website/blog menautkan sebuah hyperlink ke website/blog lain. Apakah kamu masih bingung? Contohnya seperti ini, website/blog A membuat konten "Cara Membuat Nasi Goreng" pada artikel tersebut si penulis ingin mereferensikan sebuah link "Harga Beras" yang ada di website/blog B. Jadi bisa dibilang si penulis melakukan backlink ke website/blog B.
Apakah Perbedaan Dari Backlink External Link dengan Internal Link
Tahukah kamu ada sebuah perbedaan besar yang harus kamu ketahui tentang perbedaan Backlink External link dengan Internal link. Simak penjelasannya dibawah ini:
A. External Link
External link adalah link yang mengarah ke website/blog lain. Banyak para suhu SEO bersabda bawha external link merupakan sebuah metode yang sangat penting dalam membantu dalam suatu website/blog mendapat rankin di pageone Google.
External link juga memiliki "Juice Link" (Kekuatan peringkat) berbeda dengan internal link. karena pihak mbah Google, Bing, maupun Yahoo, menggapnya sebagai rekomendasi dari pihak lain yang bisa dipercaya.
B. Internal Link
Internal Link merupakan sebuah hyperlink yang menunjuk ke sebuah target domain yang sama dengan domain yang pada link (sumber). Mungkin lebih mudah disebut dengan mengarah ke link dengan sumber yang sama.
Internal link juga sangat berpengaruh ke SEO. Dengan menautkan yang terkait dengan konten antar website atau laman lain hal ini dapat membantu Search Engine dalam merayapi website/blog kamu.
Mengapa Backlink Sangat Penting?
Seperti penjelasan diatas, backlink merupakan faktor pendorong untuk membuat artikel yang kamu tulis bisa berada di pageone. Intinya backlink ke situs kamu merupakan sinyal ke mesin pencarian lain yang memberikan jaminan bahwa konten kamu bagus dan sangat membantu. Jika banyak situs yang menautkan link situs kamu, Google akan menganggap situs kamu akan pantas berada di jajaran atas rankin Google.
Bagaimana Cara Mendapatkan Backlink?
Menghasilkan sebuah backlink merupakan sebuah elemen yang cukup penting dalam SEO Off-Site. Apa maskudnya? Maksudnya adalah bahwa backlink sangat berperan dan berpengaruh terhadapat SEO. Proese mendapatkan link ini dikenal sebagai link earning atau link building.
Kamu bisa mendapatkan backlink berkualitas dari webiste/blog yang sudah besar yang memiliki ratusan ribu PV dalam sehari yang bisa terpecaya seperti di Mastimon.com, selain bisa dipercaya dalam jasa backlinknya, Mas Timon orangnya juga sangat frindley banget, jadi kamu bisa mendapatkan ilmu juga.
Apakah Maksud Dari Link DO-FOLLOW & NO-FOLLOW?
Apa itu do-follow dan no-follow? Mungkin kamu masih bingung kan? Biar saya jelasin dengan mudah agar bisa dimengerti.
Pada dasarnya sih setiap hyperlink standartnya memiliki atribut do-follow dan no-follow, namun terkadang ada beberapa situs yang merasa bahwa itu tidak mudah untuk didapatkan.
Apa bedanya do-follow dengan no-follow? Perbedaanya adalah hyperlink dengan do-follow dapat memberikan dorongan authority atau otoritas pada situs kamu, sedangkan no-follow mencegah agar agar hyperlink tersebut mendapatkan otoritas dari website miliknya.
Kesimpulan
Semua website mapun blog membutuhkan sebuah backlink untuk meningkatkan rankin mereka di mata Google. Jika mereka yang paham tentang itu maka mereka akan berusaha mendapatkan setiap harinya.
Juga cobalah dapatkan backlink dari situs yang besar kayak contohnya yang saya bilan yaitu situsnya Mastimon.com agar bisa membuat website/blog kamu memiliki peningkatan dalan Page View.
Bisa juga kamu mengirim email ke situs besar lainnya agar kamu bisa mendapatkan backlink berkualitas, dan yakinkan mereka bahwa situs atau artikel yang kamu tulis pantas untuk direkomendasikan untuk mendapatkan backlink.
Semoga artikel yang saya tulis ini bisa memiliki manfaat untuk kamu yang sedang membaca dan membutuhkan sebuah jawaban. Saya ucapkan terima kasih yang banyak sudah mau mampir ke blog saya ini.