Resep Opor Ayam Solo, Cita Rasa Khas Tradisional yang Menggugah Selera Makan


Resep Opor Ayam Solo, Cita Rasa Khas Tradisional yang Menggugah Selera Makan - Opor ayaam tiap daerah biasanya memiliki perbedaan tersendiri, entah itu cara membuatnya atau rasanya. Ya salah satunya opor ayam khas Solo satu ini. Rasa khas dengan rempah-rempah tradisional membuat opor ayam menjadi primadona di Solo. Ya banyak pemburu kuliner yang berburu opor ayam khas Solo satu ini.

Namun tidak perlu jauh-jauh ke Solo hanya untuk mencobanya, bunda juga bisa membuatnya sendiri di rumah loh. Bagaimana resepnya? Berikut resepnya:

Bahan:


  • 3 ekor ayam kampung, potong-potong
  • 6 serai, geprak
  • 12 daun salam
  • 20 daun jeruk
  • Minyak untuk menumis
  • 4 liter santan (dari 4 butir kelapa besar)
  • Garam, kaldu bubuk, dan gula secukupnya


Bumbu halus:


  • 50 bw merah
  • 35 bw putih
  • 5 sdm biji ketumbar
  • 2 sdm biji merica
  • 1, 5 sdm jintan
  • 15 butir kemiri
  • 3 ruas lengkuas
  • 3 ruas jahe


Cara memasak:

1. Tumis bumbu halus hingga matang. Setelah matang tambahkan santan, serai, daun salam, dan daun jeruk.
2. Setelah mendidih, masukkan ayam, tambahkan gula, kaldu bubuk, dan garam. Masak sekitar 1 jam hingga ayam empuk. Matikan api. Siap disajikan

Untuk 25 porsi