Seperti Apa Rasanya Memiliki Parno/Paranoid? Ini Dia Jawabannya!


Seperti Apa Rasanya Memiliki Parno/Paranoid? Ini Dia Jawabannya! - Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, paranoia adalah penyakit jiwa yang membuat penderita berpikir aneh-aneh yang bersifat khayalan, seperti merasa dirinya orang besar atau terkenal; penyakit khayal. Menurut beberapa sumber, paranoia adalah gangguan mental yang meyakini dirinya selalu dalam keadaan bahaya atau menjadi orang besar.

Gejalanya ditandai dengan ketakutan berlebih akan sesuatu hal. Kadang juga sering refleks di otak mengkhayal sesuatu ketika berhadapan dengan suatu benda. Contohnya ketika membaca informasi akan terjadi perang dunia III, penderita paranoia akan langsung stress dan mengalami ketakutan hebat akan terjadinya perang tersebut.

Saya, secara medis belum memeriksakan apakah saya adalah seorang paranoid atau bukan. Tapi mengobrol dengan psikolog, paranoia kemungkinan besar ada dalam diri saya. Dan berikut yang seorang paranoid rasakan setiap harinya (pengalaman pribadi).

1. Sering Takut Orang Lain akan Menyakiti Kita

Setiap keluar rumah, yang ada dalam pikiran saya adalah apakah orang lain akan membiarkan saya selamat? Wah, pasti ada penjahat yang lagi memburu saya. Hm, pasti ada seseorang yang mengincar saya.

2. Ketakutan dalam Perjalanan

Saat liburan, yang dipikirkan seorang paranoid bukanlah ingin cepat-cepat sampai untuk liburan. Tapi selalu berpikir pasti akan terjadi sesuatu yang membahayakan dirinya di jalan. Baik itu misalnya mobil yang ditumpangi akan jatuh ke jurang, pesawat akan kehilangan kendali, dan lain-lain.

3. Sering Mengalami Delusi

Ketika mendengarkan lagu, sering sekali berkhayal bahwa saya adalah artis terkenal yang sedang mengadakan konser dan menyanyikan lagu tersebut. Atau kadang pula saya berkhayal bahwa saya adalah presiden suatu negara dan akan melakukan hal-hal tertentu. Dan masih banyak lagi delusi yang lain.

4. Sensitif Terhadap Informasi

Seperti yang sudah dijelaskan di atas. Setelah membaca suatu informasi yang membahayakan seperti perang atau bencana alam, saya akan langsung berkeringat, deg-degan, muncul ketakutan yang sangat luar biasa, bahkan sampai uring-uringan tidak jelas seperti orang gila.

5. Sulit Mempercayai Orang Lain

Ya, sering sekali dialami, bahkan kepada keluarga sendiri.

6. (Kadang) Ada Ketetapan Hati yang Berubah-Ubah

Seperti ada yang berbisik (namun tidak separah/seperti skizofrenia). Bisikan itu membuat suasana hati berubah-ubah.

7. Tidak Mau Bercerita

Tidak mau menceritakan hal-hal pribadi karena takut informasinya akan disebarkan (hampir sama dengan tidak percaya kepada orang lain).

8. Sulit Memaafkan

Ketika ada orang lain yang melakukan kesalahan kecil, sulit sekali memaafkannya. Padahal kesalahan tersebut tidak fatal.

Mungkin itulah beberapa hal yang saya rasakan selama ini. Saya hanya ingin berbagi dan semoga menjadi pembelajaran bagi agan/aganwati di grup ini agar tidak men-judge seseorang sembarangan karena dia bersikap berbeda. Beberapa orang memiliki kesehatan mental yang buruk. Oleh karena itu, rangkullah mereka. Dekati mereka, dan yakinkan mereka bahwa mereka tidak sendiri. Terima kasih. Semoga bermanfaat