Review Original Anime “Star Wars: Visions”

 


Review Original Anime “Star Wars: Visions” - Kali ini saya ingin mengulas salah satu seri Anime original yang baru dirilis pada 22 September 2021 lalu, yaitu Star Wars: Visions

Saya yakin sudah banyak dari kalian yang tahu bahkan mengikuti Star Wars yang merupakan salah satu franchise film Hollywood yang paling terkenal dan banyak peminat. Lucasfilm sebagai produser yang memegang produksi film-film Star Wars, kali ini menghadirkan sebuah serial antologi dalam bentuk kumpulan short-film Anime dengan menggaet 7 studio Anime ternama dari Jepang.

Setiap episode digarap oleh studio yang berbeda-beda dengan membawa premis cerita yang beragam pula. Lucasfilm memberikan kebebasan bagi para staff produksi dalam mendesain dan menyusun cerita sedemikian rupa dengan berdasarkan unsur-unsur yang berasal dari Star Wars itu sendiri, seperti Jedi, Sith, Force, Lightsaber dan sebagainya.

Info

Jumlah Episode : 9

Waktu Tayang : 22 September 2021 via Disney+

Studio : Kamikaze Douga, Studio Colorido, Studio Trigger, Kinema Citrus, Production I.G, Science Saru, Geno Studio

Genre : Action, Adventure, Sci-Fi

Skor (via MyAnimeList) : 7.55 (kemungkinan akan terus berubah)

Untuk sinopsis, info serta review dari setiap episode secara spesifik, telah saya lampirkan pada caption yang ada di gambar-gambar pada post ini.

Selanjutnya, saya akan membahas poin-poin kelebihan dan kekurangan dari Star Wars: Visions secara umum. Poin-poin berikut aman dari spoiler.


+ Kelebihan

Memiliki tema dan premis cerita yang beragam

Setiap episode dari Star Wars: Visions memiliki tema dan premis yang beragam, genre-genre yang dibawa juga berbeda-beda, tidak selalu terpaku dengan aksi saja, namun juga tentang filosofi dan nilai-nilai yang terkandung di dalamnya.


Desain karakter dan visual yang unik

Karena studio yang menangani tiap episode berbeda-beda, maka desain karakter dan tone visual yang dibawakan menyesuaikan dengan kreativitas masing-masing. Seperti di episode 1 yang digarap oleh studio Kamikaze Douga. Visualnya sendiri menggunakan full CGI, namun dengan tone pewarnaan monokrom layaknya film-film samurai Jepang jadul.

Lalu, ada episode 3 yang digarap oleh studio Trigger menggunakan ciri khas animasi mereka seperti yang ada di Anime Promare dan Kill la Kill, di mana pada episode 3 yang disutradarai oleh Hiroyuki Imaishi menampilkan grafis animasi pertarungan terbaik di antara semua episode.

Episode yang lainnya juga memiliki ciri khas desain visual, mulai dari karakter, setting, teknologi, dan lain-lain tergantung pada bagaimana kreatifitas dai staff dan studio yang menggarap episode tersebut.


Kualitas Animasi

Sebagian besar artstyle yang digunakan dalam Anime ini cenderung lebih simpel, mungkin karena meraka ingin lebih menonjolkan pada grakan animasi yang biasanya sulit dilakukan dengan artstyle Anime pada umumnya. Karena durasinya yang hanya berkisar 12 – 20 Menit saja, mereka bisa fokus pada setiap bagian frame yang ada untuk menghasilkan animasi yang lebih halus dan dinamis dalam pergerakannya.



- Kekurangan

Durasi

Durasi inilah yang bagi saya menjadi kekurangan dan kelemahan terbesar dari serial Anime ini. Setiap episode hanya memiliki durasi berkisar 12 – 20 menit saja, yang bahkan lebih sedikit dari durasi episode Anime pada umumnya. Walaupun bentuknya memanglah short-film, namun alangkah baiknya jika durasinya bisa lebih diperbanyak.

Beberapa episode terasa memiliki pendekatan yang terlalu cepat, banyak cerita yang sesungguhnya memiliki potensi yang lebih besar jika pengembangan cerita hingga ke klimaks memiliki durasi yang lebih Panjang. Namun, mungkin karena cakupan cerita yang bisa menjadi terlalu luas dan dipanjang-panjangkan, seperti Trilogi Sekuel terbaru dari seri utama Star Wars yang telah mengecewakan banyak penggemarnya, maka menjaga cerita tetap tertumpu pada satu titik adalah yang terbaik.


Kesimpulan

Star Wars: Visions adalah salah satu anime original yang recommended, terutama bagi kalian yang merupakan penggemar Anime dan Star Wars. Saya sendiri yang sejak kecil sering menonton Star Wars, dan sekarang menjadi penonton Anime, merasa senang dengan adanya Anime ini, karena dua hal yang saya sukai dibuat menjadi satu.

Fokus dari dihadirkan serial ini adalah menyampaikan visi dan kreatifitas dari studio-studio Anime Jepang ke dalam sebuah franchise Hollywood yang terkenal, jadi jika ada pertanyaan “Bagaimana jika Star Wars dibuat dalam bentuk Anime?” maka Star Wars: Visions adalah jawabannya.

Rating pribadi : 7.5/10

Saya sendiri bukanlah orang yang begitu kritis untuk menilai suatu karya, selagi karya tersebut bagus dan dapat dinikmati, maka saya menyukainya. Demikianlah pemaparan saya, terima kasih.



Sumber dan Referensi

https;//en,wikipedia,org/wiki/Star_Wars:_Visions

https;//starwars,fandom,com/wiki/Star_Wars:_Visions

https;//myanimelist,net/anime/49357/Star_Wars__Visions

https;//www,hotstar,com/id/tv/star-wars-visions/1260068249