Cara Membuat Resep Onigiri Sederhana Sehat Untuk Mengisi Tenaga Kamu Saat Pagi




Hai hai hai, hai Tayo, kembali lagi nih dengan saya bun yang biasa dengan sejuta resep masakan yang lezat, kali ini saya akan share Cara Membuat Resep Onigiri Sederhana Sehat Untuk Mengisi Tenaga Kamu Saat Pagi, kenapa judulnya seperti itu? Karena dengan resep ini bunda gak repot untuk buat sarapan untuk keluarga bun. Penasarankan? Dicatat ya bun resepnya ^_^





Bahan Membuat Onigiri :



  • 40 gram tuna kalengan
  • 400 gram nasi
  • Garam secukupnya
  • 2 lembar nori (dipotong persegi panjang atau sesuai selera anda)
  • 1 sdm mayonaise


Cara Membuat Onigiri Sederhana :


1. Campurkan tuna kalengan (tanpa minyaknya) dengan mayonaise sampai merata.
2. sebelum digunakan, campur nasi dengan sedikit garam kemudian ratakan.
3. Ambil nasi sebesar ukuran onigiri yang ingin anda buat, kemudian masukkan sedikit isian tuna mayo pada bagian tengahnya, lalu tutup kembali dengan nasi dan jangan lupa tambahkan nori pada ditengahnya dengan sedikit agak ditekan agar bisa menempel dengan sempurna.
4. Setelah itu onigiri sederhana buatan anda siap untuk disajikan.

Tips: Untuk membentut onigiri dengan lebih mudah, anda bisa menggunakan cetakan onigiri bentuk segitiga atau cetakan kue bundar maupun bentuk segitiga sudut tumpul.

Nah, itulah ulasan singkat mengenai resep membuat onigiri sederhana yang dapat kami infokan kepada anda. Selamat mencoba!!