17 Resep Masakan Paling Populer di Tahun 2022

 Resep Masakan Paling Populer di Tahun 2022 - Hallo bun, masak apa hari ini? Nah pasti lagi bingung kan buat masak apa? Gak perlu bingung-bingung bun, Gudang Share lagi mau bagi-bagi resep masakan yang lagi banyak dicari di tahun 2022 ini bun. Yup resep yang mau saya berikan adalah resep masakan atau resep makanan yang paling sering dicari di google pada tahun 2022 bun jadi ini adalah resep-resep makanan yang paling baru dan lagi trending bun.

Apalagi di tahun 2022 ini cukup banyak makanan unik yang lahir bun. Jadi ada beberapa makanan yang baru yang bisa coba bunda buat sendiri di rumah.

Lalu apakah resep masakan yang lagi trending ini enak untuk direkomendasikan? Saya bisa jamin resep masakan ini akan menghasilkan makanan yang enak bun, bahkan untuk orang yang belum pernah belajar sekalipun!

Apa saja resep masakan yang terkenal di tahun 2022? Ini dia!


1. RESEP CARA MEMBUAT PURE VANILLA PANNACOTTA

RESEP MAKANAN POPULER 2021



Bahan-Bahan Pure Vanilla Pannacota

  • 400ml susu cair (full cream)
  • 400ml heavy cream/whipcream cair
  • 100gr gula pasir
  • 1sdm vanilla paste @ladameinvanilla
  • 12gr gelatin bubuk

Cara membuat Pure Vanilla Pannacota

Rendam gelatin bubuk dlm 4sdm air, diamkan blooming selama 10menitan

Simmer panaskan susu cair, whipcream cair dan gula pasir sampai berbuih dibagian pinggir panci (jangan mendidih). Angkat

Masukkan vanilla dan gelatin aduk hingga larut, cetak di gelas atau cetakan sesuai selera. masukkan chiller minimal 2 jam sebelum disajikan sampai set.



2. RESEP CARA MEMBUAT MAC & CHEESE 

RESEP CARA MEMBUAT MAC & CHEESE



Bahan-bahan Mac and Cheese:


  • 150 gram macaroni
  • 4 lembar smoked beef, potong dadu
  • 3 buah jamur kancing, iris tipis
  • 2 sdm butter
  • 80 gram keju cheddar parut
  • 50 gram keju mozarella
  • 300 ml susu cair plain
  • 2 sdm tepung terigu
  • 1/2bawang bombay, cincang halus
  • 1 sdt parsley cincang
  • Secukupnya garam, gula & lada bubuk .

Cara membuat Mac and Cheese:

1. Didihkan air, beri sedikit garam, masukkan macaroni, rebus macaroni sampai matang, angkat & tiriskan.
2. Panaskan butter dalam wajan, masukkan bawang bombay, tumis sampai wangi, masukkan smoked beef dan jamur, aduk sebentar hingga rata.
3. Masukkan tepung terigu, aduk sampai rata, tuangi susu cair sedikit demi sedikit sambil terus diaduk sampai rata, bumbui garam, gula dan lada bubuk, aduk rata.
4. Masukkan keju cheddar parut & mozarella, aduk rata, masukkan macaroni, aduk hingga rata, matikan api, sajikan segera dengan taburan parsley cincang.




3. RESEP CARA MEMBUAT CIRENG BUMBU RUJAK

RESEP CARA MEMBUAT CIRENG BUMBU RUJAK


Bahan-Bahan Cireng Bumbu Rujak:

- 125 ml air⁣⁣
- 2 sdt kaldu ayam bubuk⁣⁣
- 2 siung bawang putih, haluskan⁣⁣
- 200 gr tepung tapioka⁣⁣
- 1 batang daun bawang, iris halus⁣⁣
⁣⁣

Aci:⁣⁣

- 75 ml air⁣⁣
- 3 sdm tepung tapioka⁣⁣
- 1 sdm tepung terigu⁣⁣
⁣⁣

Bumbu rujak:⁣⁣

- 100 g gula merah, iris-iris⁣⁣
- 1 sdt terasi bakar⁣⁣
- 5 buah cabai rawit merah⁣⁣
- 1 sdt garam⁣⁣
- 5 sdm air asam jawa ⁣⁣
⁣⁣
⁣⁣

Cara Membuat Cireng Bumbu Rujak Step by Step:

1. Campur tepung tapioka,terigu, dan air aduk hingga rata. Sisihkan.⁣⁣

2. Masak air, kaldu ayam bubuk, dan bawang putih hingga mendidih. Tambahkan larutan aci, masak hingga mengental. Angkat.⁣⁣

3. Tuang larutan aci ke dalam tepung tapioka, tambahkan daun bawang, aduk hingga hampir rata. Bagi adonan menjadi 12 bagian sama rata.⁣⁣

4. Bulatkan masing-masing adonan, pipihkan. Goreng cireng dalam minyak banyak panas di atas api sedang hingga kering. Angkat, tiriskan. Sisihkan.⁣⁣

5. Bumbu rujak: Ulek terasi, cabe rawit, dan garam. Masukan ke dalam panci, tambahkan gula merah dan air asam jawa, masak hingga mendidih. Angkat. Sajikan cireng dengan bumbu rujak. ⁣⁣



4. RESEP CARA MEMBUAT NASI BAKAR AYAM KEMANGI

RESEP CARA MEMBUAT NASI BAKAR AYAM KEMANGI


Bahan-Baha Nasi Bakar Ayam Kemangi :

  • Ayam (bagian dada) aku campur2 bagiannya
  • Nasi putih
  • Daun pisang
  • Daun salam
  • Daun jeruk
  • Sereh
  • Tomat
  • Kemangi

Bumbu halus Nasi Bakar Ayam Kemangi :

  • Bawang merah 5 siung
  • Bawang putih 2 siung
  • Cabe keriting 3 buah
  • Cabe rawit (optional)

Cara Membuat Nasi Bakar Ayam Kemangi :

Rebus ayam sampai empuk dan suwir2

Panaskan minyak, masukkan bumbu halus, sereh, daun salam, daun jeruk, itisan tomat, tumis sampai harum

Masukkan ayam suwir, beri gula garam tes rasa. Matikan api masukkan kemangi

Siapkan daun pisang, isi nasi dingin (jangan nasi panas krna kalo dipanggang nanti hasilnya jd bubur)

Beri toping ayam suwir diatas nasi tadi

Bungkus dan bakar diatas teflon

Sajikan..



5. RESEP CARA MEMBUAT RAWON SURABAYA

RESEP CARA MEMBUAT RAWON SURABAYA


Bahan-Bahan Rawon Surabaya : 


- 500gr daging sapi has dalam
- 1,5 L air untuk kuah atau sesuai selera
- 1 ruas lengkuas geprek
- 1 btg sereuh uk besar, geprek. Pakai 2 btg jika kecil
- 3 lbr daun jeruk
- garam secukupnya (me : Real salt)
- sejumput gula pasir (skip)
- penyedap jamur secukupnya (me : totole) - daun bawang iris secukupnya
- minyak untuk menumis (me : minyak kelapa)


Bumbu halus Rawon Surabaya :

- 5 siung besar bawang merah
- 3 siung besar bawang putih
- 2 butir kemiri sangrai
- 2 buah cabe merah besar
- 1/2 sdt ketumbar bubuk
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1 ruas kunyit
- 1 ruas jahe
- 1 cm kencur (me : skip)
- 1/4 sdt jinten
- 3-4 buah kluwak, ambil isinya rendam air panas.


Pelengkap :

- bawang goreng, sambel terasi, tauge, kerupuk udang, jeruk nipis, tempe goreng dan telur asin.


Cara Membuat Rawon Surabaya:

1. cuci daging, rebus dengan air secukupnya hingga empuk lalu potong2 dadu, sisakan 1,5liter air kaldu bekas rebusan daging untuk kuahnya.
2. Tumis bumbu halus hingga benar2 tanak dulu baru masukkan lengkuas, sereh, daun jeruk hingga harum.
3. Beri garam, gula, penyedap jamur, aduk rata lalu masak daging beberapa saat dalam wajan agar bumbu lebih meresap.
4. Pindahkan daging ke dalam panci yang berisi air kaldu bekas rebusan daging (jika kuah dirasa kurang bisa tambahkan air) masak kembali hingga daging benar2 empuk dan test rasa.
5. Masukkan daun bawang iris, aduk rata, matikan. Sajikan bersama pelengkap 



6. RESEP CARA MEMBUAT BUBUR MANADO

Bahan-Bahan Bubur Manado


Bahan-Bahan Bubur Manado : 

- 1/2 gelas belimbing beras . .⁣
- kurang lebih kira kira 8 gelas belimbing air . .⁣
- 1 ikat besar kangkung cabut.⁣
- 1/2 ikat besar bayam.⁣
- 1 ikat kemangi.⁣
- 2 buah jagung manis disisir.⁣
- 1/2 kg labu kuning. Potong kotak kecil2 dan pilih labu yang tua agar warna bubur bisa kuning maksimal⁣
- 1/4 kg ubi atau singkong atau bisa pake keduanya. Potong potong sesuai selera . .⁣
- 4 batang serai geprek⁣
- 6 siung bawang putih, goreng dahulu utuhan lalu geprek.⁣
- 2 batang daun bawang iris tipis . .⁣
- kaldu bubuk secukupnya.⁣
- garem secukupnya.⁣
- 1/4 sdt lada bubuk.⁣

Cara buat Bubur Manado: ⁣

- masak beras dengan air, potongan ubi /singkong, jagung manis, irisan labu kuning, serai geprek, bawang putih geprek, biarkan sampai mendidih beras masak dan air mengental agak sat, beri kaldu bubuk, garam, lada bubuk, bila dirasa air kurang bisa ditambahkan lagi, kekentalan bubur disesuaikan selera, kalau saya suka yang encer, paskan rasanya kemudian masukkan irisan daun bawang, terakhir masukkan semua sayuran dengan api besar dan bener bener kondisi bubur mendidih, aduk2 jgn sampai bagian bawah lengket hangus, sayur udah layu langsung angkat. Hindari masak bubur di wajan / panci bahan stainless karena mudah hangus.
.⁣
- sajikan bubur dengan taburan bawang goreng, ikan asin dan sambal terasi ⁣⁣⁣⁣⁣.



7. RESEP CARA MEMBUAT AYAM BETUTU

RESEP CARA MEMBUAT AYAM BETUTU

Bahan-bahan Membuat Ayam Betutu:

  • 1 ekor ayam kampung berat 1,5 - 2 kg (bisa utuh atau dipotong)
  • Air secukupnya
  • Minyak u/ menumis bumbu

Bumbu kering:

  • 1,5 sdm ketubar halus
  • 2 sdt lada halus
  • Garam, gula, kaldu bubuk

Bumbu dicincang dgn food prosessor:

  • 25 bawang merah
  • 12 bawang putih
  • 40 cabe rawit merah
  • 6 butir kemiri
  • 8 cabe merah besar, dirajang dulu
  • 5 serai besar, dirajang dulu
  • 15 cm kunyit, dirajang dulu
  • 7 cm jahe, dirajang dulu
  • 7 cm lengkuas, dirajang dulu
  • 7 cm kencur, dirajang dulu
  • 10 lembar daun jeruk, dibuang uratnya, iris
  • 1 sdm terasi

Cara Membuat Ayam Betutu:

1. Tumis bumbu cincang dgn minyak hingga matang. Masukkan air, didihkan
2. Setelah air mendidih masukkan ayam, ketumbar halus, lada halus, garam, kaldu bubuk n gula. Pastikan ayam terendam air semua ketika merebus, bila menggunakan ayam utuh maka bolak-balik ayam sesekali agar empuk merata
3. Masak ayam betutu hingga empuk n bumbu mengental (sesuai selera berkuah/ agak kering). Cicipi n koreksi rasa
4. Ayam betutu siap disajikan




8. RESEP CARA MEMBUAT MARTABAK MANIS TEFLON

RESEP CARA MEMBUAT MARTABAK MANIS TEFLON



Bahan A

* 300 ml air
* 100 ml susu cair
* 1 sdt pasta vanila
.

Bahan B

* 275 gr tepung terigu protein sedang
* 12 gr tepung tapioka
* 12 gr tepung ketan
* 1/2 sdt baking powder
* 1/2 sdt garam
.

Bahan C

* 2 butir telur
* 40 gr gula pasir
* 25 gr mentega (lelehkan)
.

Tambahan

* 1 1/2 sdt soda kue
* 3 sdt air
* 3 sdt gula
* butter secukupnya untuk olesan
* kuning telur untuk olesan teflon (saya skip) * topping sesuai selera
.

Cara membuat Martabak Manis Teflon

* camputkan semua bahan A, sambil dimixer kecepatan rendah masukkan bahan B. Mixer kecepatan rendah hingga tercampur rata.
* masukkan gula, mixer hingga larut, masukkan telur satu persatu mixer hingga rata.
* keplok2 menggunakan wisk sekitar 3 menit. Lalu masukkan mentega cair yg sudah dingin campur hingga rata.
* panaskan teflon. Saya beri alas seng di bawah teflon.
* bagi adonan menjadi 3, sebelum masuk teflon beri adonan (ingat ya ditambahkan ketika mau dituangkan ke teflon) masing2 1/2 sdt baking soda, 1 sdt gula, dan 1 sdt air aduk hingga rata.
* beri teflon kuning telur lalu ratakan menggunakan tisu. Lalu tuang adonan ke teflon (gunakan api kecil). Tunggu hingga gelembung keluar 80% lalu tutup sebagian teflon. Jika sudah semua gelembung keluar tutup teflon tunggu hingga matang atau bagian atasnya kering.
* angkat, selagi hangat beri olesan mentega dan beri topping sesusai selera.



9. RESEP CARA MEMBUAT AYAM GORENG PALING ENAK

RESEP CARA MEMBUAT AYAM GORENG PALING ENAK


Bahan-Bahan Mie Goreng Enak :


  • 500 g atau 1 bungkus mie kuning (mie hokien)
  • 2 butir telur
  • 2 buah bawang merah cincang
  • 2 buah bawang putih cincang
  • Daging ayam potong atau cincang secukupnya
  • 2 helai Daun bawang
  • 1 buah tomat potong kotak
  • Sayur sawi secukupnya
  • Toge secukupnya
  • Kubis secukupnya
  • Cabe rawit secukupnya (boleh skip)
  • 1/2 sdt garam
  • 1/4 sdt
  • Lada secukupnya
  • 2 sdm kecap manis
  • 1 sdm kecap asin
  • 1 sdm saus tiram

Pelengkap :

- Selada, tomat
- Bawang goreng
- Ayam goreng kunyit

Cara Membuat Mie Goreng Enak :


- Tumis bawang merah dan putih cincang sampai wangi, masukan daging ayam dan tumis sampai matang.
- Masukan telur dan masak sampai matang.
- Masukan sayuran dan mie kemudian masak sampai matang.
- Masukan kecap manis, kecap asin, saus tiram, garam, dan lada dan aduk rata.
- Taburi dengan bawang goreng, sajikan.



10.  RESEP CARA MEMBUAT SEBLAK BANDUNG

RESEP CARA MEMBUAT SEBLAK BANDUNG

Bahan Baso aci :

  • 100 gr tapioka
  • 100 gr terigu
  • 170 ml air mendidih
  • 2 bawang putih haluskan
  • 1/4 sdt merica
  • 1/2 sdt kaldu bubuk
  • 1 sdt garam
  • 1 batang daun bawang iris halus

Cara Membuat Baso Aci: 


didihkan air bersama bawang putih, garam dan kaldu bubuk. Sementara itu, campur tapioka, daun bawang dan terigu. Setelah air mendidih langsung tuang ke campuran tepung, aduk pakai sendok kayu hingga tercampur rata (aduk perlahan aja agar cilok tidak keras). Siapkan secukupnya air untuk merebus cilok, masukkan cilok biarkan hingga mengapung. Angkat tiriskan.
.
.

SEBLAK :

Bahan :

  • 15 butir baso Aci
  • 1 sdm makaroni
  • 1 buah tahu putih, potong dan goreng kering
  • 1 butir telor
  • 1 batang daun bawang iris
  • Secukupnya garam, kaldu bubuk dan air

Bumbu halus :

  • 15 buah rawit merah
  • 1 sdt cabe merah giling
  • 4 siung bawang putih
  • 3 cm kencur

Cara Membuat Seblak Bandung :

Tumis bumbu halus hingga harum, tambahkan telor buat orak Arik, biarkan telor matang. Tambahkan air, saat mendidih masukkan baso Aci, makaroni dan tahu, beri bumbu koreksi rasa. Menjelang matang, masukkan sayuran masak sebentar. Sajikan hangat.



11. RESEP CARA MEMBUAT KUE CUBIT

RESEP CARA MEMBUAT KUE CUBIT

Bahan-bahan Kue Cubit :

  • 3 butir telur
  • 120 gr gula pasir
  • 175 gr tepung terigu
  • 20 gr tepung maizena/tapioka
  • 3/4 SDT baking powder
  • 100 ml susu cair
  • 1/4 SDT garam
  • 1/4 SDT pasta vanila
  • 75 gr butter, lelehkan
  • Pasta pandan/cokelat/strawberry/talas secukupnya
  • Meises/keju untuk topping
.

Cara membuat Kue Cubit:

🌻 Mixer telur dan gula sampai gula larut dan sedikit mengembang.
🌻 Tambahkan tepung terigu, tepung maizena, dan baking powder, mixer slow speed.
🌻 Tambahkan susu cair dan butter leleh, aduk rata pakai spatula.
🌻 Bagi adonan menjadi beberapa bagian, masing-masing diberi pasta.
🌻 Panaskan cetakan kue cubit (kalau telfon tdk usah oles), tuang adonan sampai hampir penuh. Tutup cetakan. Beri taburan topping ketika bagian atas kue hampir kering. Angkat.



12. RESEP CARA MEMBUAT PIZZA TEFLON

RESEP CARA MEMBUAT PIZZA TEFLON


Bahan-Bahan Pizza Teflon:

- roti tawar 4-5 lembar (digunting2)
- telur 2 butir (uk kecil aja)
- saus tomat
- sosis diiris tipis dimasak dulu
- keju mozarella
- oregano utk tabur

Cara membuat Pizza Teflon:

1. Campur roti tawar yang sdh digunting dengan telur (telurnya dikira2 ya jgn byk2. Kalo kebanyakan nanti jadi telur dadar πŸ˜†)
2. Letakan di teflon diratakan sampai bentuk bulat
3. Nyalakan api kecillllll
4. Oles dgn saus tomat
5. Tuang topping sosis iris atau sesuai selera
6. Tabur keju mozarella
7. Tabur dgn oregano kering
8. Tutup teflon sampai matang dan keju meleleh syempurna.



13. RESEP CARA MEMBUAT UDANG SAUS PADANG

RESEP CARA MEMBUAT UDANG SAUS PADANG


Bahan-Bahan Udang Saus Padang:

  • 500gr udang, potong bagian tajamnya, cuci bersih, lumuri jeruk nipis 10menit, cuci kembali, goreng sebentar.
  • 3bh bawang putih geprek cingcang
  • 1bh bawang bombai iris tebal
  • 2lbr daun bawang iris agak panjang
  • 15bh cabai rawit merah iris kasar
  • 1/2bh jagung rebus (optional)
  • 6sdm saos cabai (me merk ABC)
  • 2,5sdm saos tomat
  • 2,5sdm saos tiram (me merk lee kum kee)
  • 200cc air putih
  • 1sdt meres gula putih

Cara Membuat Udang Saus Padang:

1. Lelehkan 2sdm margarin dalam penggorengan. Tumis bawang putih hingga berubah warna, campurkan air putih dan seluruh saos. Aduk hingga meletup.
2. Masukan bawang bombai, daun bawang, cabai, jagung rebus, udang, gula, lanjut masak sebentar saja. ~end😘
*saos tiram sudah asin tidak perlu menambahkan garam



14. RESEP MPASI 6 BULAN (BUBUR AYAM BROKOLI)

RESEP MPASI 6 BULAN (BUBUR AYAM BROKOLI)




🍚 Karbo : Beras
πŸ— Prohe : Daging Ayam Giling
πŸ₯œ Prona : Tempe
πŸ₯¦ Sayur : Brokoli, Wortel
πŸ§€ LT : UB + Keju
πŸ§„ Bumtik : Duo Bawang + Daun Salam

1. Cuci bersih beras dan semua bahan
2. Parut brokoli dan wortel agar lebih mudah saat disaring
3. Masukan semua bahan ke dalam SC, dan tambahkan air secukupnya sampai semua bahan terendam air
4. Tutup SC dan setting SC ke menu porridge (bubur) ± selama 2 jam
5. Setelah matang pisahkan dan buang bumtik karena tidak ikut dihaluskan (optional)
6. Pindahkan ke wadah untuk disaring/ bisa juga diblender sesuai dengan tekstur yang diinginkan
7. Bagi makanan menjadi 2 atau 3 bagian sesuai dengan porsi yang dibutuhkan, simpan diwadah tertutup rapat
8. Tambahkan LT UB + Keju
9. Mpasi siap disajikan, jangan lupa berdoa



15. RESEP CARA MEMBUAT SAYUR BOBOR 

RESEP CARA MEMBUAT SAYUR BOBOR

Bahan-bahan Sayur Bobor:

  • 1 ikat bayam
  • 1 bh wortel iris
  • 1/2 bh jagung manis
  • 1 lbr daun salam
  • 1 bgks kecil santan kara
  • Secukupnya air, garam, gula, lada

Bumbu halus :

  • 2 bwg putih
  • 4 bwg merah
  • 1 cm kencur
  • 1/2 sdt biji ketumbar sangrai/ bubuk ketumbar

Cara masak Sayur Bobor:

1. Tumis bumbu halus, daun salam sampai wangi, masukkan air, santan, garam, gula, lada, didihkan
2. Masukkan wortel dan jagung, masak sbntr smpi wortel dan jagung matang, masukkan bayam, masak lagi smpai bayam matang, koreksi rasa, sajikan 



16. RESEP CARA MEMBUAT KERANG SAUS PADANG

RESEP CARA MEMBUAT KERANG SAUS PADANG

Bahan-Bahan Kerang Saus Padang :

  • 1/2 kg kerang dara kupas.
  • 1 buah bawang bombay, iris.
  • 4 siung bawang putih, cincang.
  • 3 lembar daun jeruk.
  • 10 buah cabe rawit, iris.
  • 2 buah daun bawang, iris.
  • 1 sdt air jeruk nipis.
  • 5 sdm saus sambal.
  • 1 sdt saus tiram.
  • 1 sdt kecap asin.
  • 1 sdt saus ikan.
  • 2 sdm margarin.
  • Gula dan garam secukupnya.

Cara Membuat Kerang Saus Padang :

1. Bersihkan kerang. Rebus hingga mendidih, tiriskan. Cuci kembali.
2. Tumis margarin dan semua bumbu hingga harum. Masukan kerang dan tambahkan sedikit air. Masak hingga bumbu meresap. Koreksi rasa, sajikan.



17. RESEP CARA MEMBUAT NASI KUNING RICE COOKER

RESEP CARA MEMBUAT NASI KUNING RICE COOKER

Bahan-Bahan Nasi Kuning Rice Cooker :

- 350 gr Beras (atau 2,5 cup pakai cup yg di rice cooker)
- 1 bks kecil Santan Kara (65ml)
- 500 ml Air (2 gelas)
- 1 batang Serai
- 2 siung Bawang Putih (geprek)
- 2 siung Bawang Merah (geprek)
- 2 ruas Jahe (geprek)
- 2 lembar Daun Salam
- 1/2 sdt Kunyit Bubuk (optional/pakai yg mentah)
.

Cara Membuat Nasi Kuning Rice Cooker :

- Cuci beras dan tuang ke rice cooker
- Tambahkan semua bahan
- Masak hingga matang seperti masak nasi putih
- Topping sesuai selera
.
Enjoy♥️


Nah bun, resep masakan di atas merupakan resep masakan yang paling banyak dicari pada tahun 2022 di Google. Jadi itu resep masakan rekomendasi dari dari saya yang paling terkenal dan populer 2022. Semoga bermanfaat..