Apa Itu Mood Swing? Apa Penyebab & Cara Mengatasi Mood Swing?

Apa Itu Mood Swing? Apa Penyebab & Cara Mengatasi Mood Swing?

 


Apa Itu Mood Swing? Apa Penyebab & Cara Mengatasi Mood Swing? - Mood swing merupakan perubahan suasana hati yang berlangsung cepat dan terlihat jelas pada seseorang. Mood swing adalah hal yang wajar dialami oleh setiap orang, namun bila mood swing sering terjadi dan mulai mengganggu kehidupan pribadi, mungkin ada yang salah dengan kondisi gangguan kesehatan mental, yaitu penyakit bipolar. 

Penyakit bipolar adalah gangguan mental yang ditandai dengan perubahan emosi yang drastis. Mereka yang mengidap bipolar juga dapat mengalami perubahan suasana hati seperti mood swing, hilangnya percaya diri, serta menjadi pesimis.

Walaupun kondisi ini normal, mood swing sebaiknya dikenali dengan segera bagi tiap orang. Mood swing dapat terjadi karena banyak hal, sebagian kecil diantaranya:

1. Kondisi Hormon

Mood swing dapat terjadi karena kondisi hormon, itulah mengapa mood swing sering kali ditemukan pada perempuan yang sedang pra menstruasi (PMS), hamil, serta menopause.


2. Kondisi Kesehatan Mental

Mood swing juga dapat dipengaruhi oleh kondisi mental, misalnya pada gangguan bipolar, stress, depresi, dan hiperaktif (ADHD). Sangat berbahaya, jika mood swing sudah memengaruhi kondisi mental seseorang.


3. Penyakit Tertentu

Karena mood swing dapat dipengaruhi oleh terganggunya pikiran, beberapa penyakit tertentu juga menjadi faktor mood swing yaitu, kerusakan paru-paru, ginjal, atau jantung, penyakit tiroid, gula darah rendah dan kelainan pada otak.

Setelah mengenal beberapa penyebab mengapa seseorang dapat mengalami mood swing, mengetahui cara menanganinya juga sangat penting. Agar mood swing tidak menjadi rutinitas dan berkelanjutan bagi seseorang, berikut cara mengatasi mood swing yang dapat dilakukan:

• Selalu berpikir positif akan sesuatu.

• Cukup tidur dan lakukan hal yang disenangi.

• Cari teman yang dapat mendengarkan keluhanmu, dan masih banyak lagi.

Namun jika mood swing terjadi setiap waktu, lebih disarankan untuk konsultasi pada ahlinya.