Penampakan Keren MRT Jakarta Yang Tak Lama Lagi Akan Dibuka!



Akan ada wajah baru nih di Jakarta guys, yup Jakarta akan tambah terlihat kece dan mencerminkan sebagai Ibu Kota dari negara maju.. Yup, tak lama lagi MRT Jakarta akan di resmikan dan MRT Jakarta tahap 1 akan segera dibuka!!

MRT tahap 1 yang menghubungkan Bundaran HI dengan Lebak Bulus akan segara dibuka pada Maret 2019. Perjalanan antara dua titik tersebut akan menempuh jarak 16 Km dengan waktu tempuh 30 menit dan kecepatan rata-rata 40-60 Km per jam.

Tentu saja hal ini membuat warga Jakrta sangat senang karena Jakarta akan terlihat lebih modern di mata dunia, bahkan akan sangat membantu wisatawan luar maupun dalam negeri.

Pada fase pertama ini akan ada 13 stasiun yang akan dilewati. Yaitu 6 stasiun bawah tanah dan 7 stasiun layang. Jadwal keberangkatan kereta sekitar 10 menit dan 5 menit di jam sibuk. Satu rangkain kereta yang terdiri dari 6 gerbong, mampu menampung 1900 penumpang.





Direktur Utama PT MRT Jakarta William Sebandar mengatakan pihaknya akan membuka kesempatan untuk masyaratkat umum menikmatin kereta bawah tanah itu sebelum pembukaan komersial pada akhir Maret 2019. Masyarakat dapat menjajal kereta MRT lebih dulu pada 12 Maret 2019.

"Pendaftaran lewat website, sudah kami siapkan. Masyarakat nanti silahkan kunjungin web MRT, disitu harus ada yang diisi," kata William di Balai Kota, Jakarta Pusat, Rabu, 13 Februari 2019.

William menjelaskan usai melakukan pendaftaran, nantinya masyarakat akan mendapatkan Quick Response (QR) Code atau bukti pendaftaran yang perlu dicetak.Bukti itu tentunya harus dibawa jika ingin menjajal MRT nantinya.

Meskipun sudah memiliki tanggal pasti peluncuran komersilnya, William belum menerima ketetapan soal tarif dari pemprov DKI Jakarta. Ia hanya memastikan tarif MRYT akan terintegrasi dengan moda transportasi lain di Jakarta seperti bus Transjakarta, BRT, Jak Lingko, dan LRT.

Nah buat kalian yang penasaran bagai mana sih Penampakan MRT nya? Tentu saja menurut saya kalian akan sependapat sama saya bahwa MRT nya keren banget!

Ini dia!

























Sekilas seperti di Jepang ya? Tapi ini benaran di Jakarta Indonesia loh guys...

Bagaimana menurut kalian?